Perkuat Kaderisasi, GP Ansor Batukliang Utara Selenggarakan PKD Selama Tiga Hari

Lombok Tengah – Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Batukliang Utara, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, sukses menyelenggarakan Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) sebagai upaya penguatan kaderisasi dan penanaman nilai-nilai keansoran. Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, mulai 27 hingga 29 Desember 2025, bertempat di YPP Al-Huda Nusantara Sembilan Tanak Beak, Kecamatan Batukliang Utara.

Pelatihan ini mengusung tema “Membangun Jiwa Kepemimpinan yang Menjunjung Tinggi Nilai-Nilai Keansoran”, yang diikuti oleh 50 peserta dari berbagai ranting GP Ansor di wilayah Batukliang Utara. Para peserta dibekali pemahaman ideologis, organisatoris, serta kepemimpinan sebagai bekal menjadi kader militan yang siap berkhidmat untuk agama, bangsa, dan negara.

Bacaan Lainnya

Ketua Panitia Pelaksana, Samsul Bahri, dalam laporannya menyampaikan bahwa PKD merupakan gerbang awal kaderisasi formal GP Ansor. Ia menegaskan bahwa kegiatan ini dirancang tidak hanya untuk meningkatkan kapasitas kepemimpinan peserta, tetapi juga menanamkan nilai loyalitas, disiplin, dan tanggung jawab organisasi.

Sementara itu, Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Batukliang Utara, Arya Dirawan, menyampaikan bahwa PKD menjadi momentum strategis untuk mencetak kader Ansor yang berkarakter, berwawasan kebangsaan, serta memiliki komitmen kuat terhadap nilai-nilai Ahlussunnah wal Jamaah. Menurutnya, kader Ansor harus mampu menjadi motor penggerak perubahan positif di tengah masyarakat.

Dukungan penuh juga disampaikan oleh Ketua PC GP Ansor Kabupaten Lombok Tengah, Muhamad Juaini. Ia menekankan pentingnya kesinambungan kaderisasi sebagai fondasi kekuatan organisasi. “Ansor besar karena kaderisasi yang terjaga. PKD adalah investasi jangka panjang bagi masa depan organisasi,” ujarnya.

Ketua PW GP Ansor NTB, Dr. Irpan Suriadiata, dalam arahannya menegaskan bahwa kepemimpinan Ansor harus dibangun di atas nilai keislaman, keindonesiaan, dan keorganisasian yang kokoh. Ia mengajak seluruh peserta untuk menjadikan Ansor sebagai ruang pengabdian dan perjuangan, bukan sekadar organisasi seremonial.

Selama pelatihan, peserta mendapatkan berbagai materi strategis, mulai dari ke-NU-an, ke-Ansor-an, kepemimpinan, wawasan kebangsaan, hingga penguatan ideologi Aswaja. Kegiatan ini diharapkan melahirkan kader-kader Ansor yang siap mengabdi dan berperan aktif dalam menjaga keutuhan NKRI serta memperkuat peran GP Ansor di tingkat lokal.

Dengan terselenggaranya PKD ini, PAC GP Ansor Batukliang Utara menegaskan komitmennya untuk terus melaksanakan kaderisasi berkelanjutan demi melahirkan pemimpin-pemimpin muda yang berintegritas dan berjiwa Ansor.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *